Selamat Datang Di Blog Iyan Al-Balangi.Terima kasih telah berkunjung.

Label

Saturday, December 10, 2011

Hello Ghosts

It’s time to movie review. Well guys, setelah kemarin kita membahas action-comedy dari Barat sekarang saatnya kita  ngereview Korean movie dengan genre masih saudara.
Judulnya “Hello Ghosts.” Dari judulnya mungkin kalian akan menebak kalo genre film ini horror comedy. Hmm….maaf sepertinya tebakan Anda kali ini kurang beruntung. Arah filmnya itu lebih kepada comedy-drama-familiy. Pasalnya,  gak ada satu part pun dari film ini yang menyajikan seram-seram lucu. Adanya tuh ketawa di awal terharu di akhir. Jujur, saya excited banget bagi yang nulis cerita ini. Alur akhir cerita gak bisa ditebak.
Cerita awal, Sang Man, seorang pemuda yatim paitu, yang merasa hidupnya sepiiii banget. Gak punya teman, gak punya keluarga. That’s terrible, aha. Saking frustasinya dia beberapa kali melakukan percobaan bunuh diri. Entah kenapa, tak ada satu pun usahanya itu berhasil.
Cerita hidupnya mulai berubah ketika si Sang Man punya kemampuan melihat orang-orang yang sudah mati alias hantu. Bagi kalian yang anti-horror, tidak udah takut. Tak ada satu hantu pun dalam film ini yang mirip hantu.
There are about four ghosts yang take action in this film. Satu wanita yang suka nangis, satu hantu bapak-bapak yang suka ngerokok, satu hantu kakek-kakek yang suka lihat cewek, dan satu hantu anak-anak yang suka main. Komplit banget kan. Hantunya kaya reuni keluarga dan menghantui kehidupan si Sang Man.
Karena merasa terganggu, jadilah si Sang Man ini mendatangi seorang dukun. Nah, kata si dukun hantu itu bakalan mau pergi kalo si Sang Man mau mengabulkan hajat-hajat mereka. Dengan terpaksa si Sang Man mau juga melakukan hal tersebut.
Ternyata, permintaan mereka aneh-aneh. Si kakek minta diambilkan kamera yang diambil oleh seorang polisi tua, si bocah minta diantarkan nonton film kartun, dan si bapak minta diantarkan mengambil mobilnya dan menikmati pantai, dan si wanita minta ditemani memasak makan malam. Benar-benar requests yang aneh bila kita kembali mengingat bahwa mereka semua ini hantu.
Oya, dalam kisah ini ada juga masalah cinta. Si Sang Man rupa-rupanya jatuh cinta sama seorang suster. Tapi bukan suster ngesot loh, ini suster manusia benaran.
Singkat kisah, si Sang Man mengusir para hantu tersebut setelah berhasil menunaikan semua hajat mereka. Si Sang Man juga meresa kesal terhadap mereka karena pada peristiwa makan malam bersama si suster.
Endingnya, si Sang Man ini ternyata menderita amnesia karena trauma. Dan akhirnya dia menyadari siapa sesungguhnya hantu-hantu itu. Nah, disinilah uniknya alur ceritanya. Bagi yang mau tahu siapa sebenarnya hantu-hantu itu, silakan tonton saja filmnya. Hee. Postingan ini hanya sekadar memberikan sedikit review bagi kalian semua.

No comments:

Post a Comment