Penyalahgunaan
Internet;
Kerjasama
Semua Pihak
Picture was copied from http://dharmalamajid.multiply.com/journal?&page_start=80
Tak bisa
dipungkiri bahwa keberadaan internet telah memberikan begitu banyak kemudahan
bagi kehidupan kita sekarang. Salah satu contohnya adalah keberadaan Mbah
Google yang sudah seperti orang pintar yang serba tahu. Hanya dengan mengetikkan
keyword dari yang ingin kita tahu maka dalam hitungan detik Google telah
menyediakan bukan hanya satu namun ribuan data yang berkaitan dengan kata kunci
tersebut.
Meskipun
demikian, juga harus diakui bahwa kemudahan yang diberikan internet bukan hanya
dalam hal positif namun juga negatif. Data baik visual maupun audio visual yang
tersedia bisa diakses oleh siapa pun. Padahal dari jutaan bahkan milyaran data
tersebut tentu saja termasuk konten-konten negatif yang berakibat buruk
terhadap bagi si pengakses. Ancaman negatif tersebut semakin rawan karena
kemudahan akses internet sekarang ini bukan hanya bisa melalui warnet namun
juga modem dan ponsel yang sifatnya lebih pribadi.
Menyikapi bahaya tersebut maka sangatlah
penting penanaman moral dan agama bagi tiap individu sejak dini. Keluarga dan lembaga
pendidikan sangat berperan dalam hal ini. Kemudian Pengenalan internet harus
dibarengi dengan pendidikan internet sehat. Hal ini perlu dikarenakan filter
dari dalam si individulah yang merupakan faktor terpenting dalam menyiasati
dampak penyalahgunaan internet.
Selain itu, kita juga berharap
bahwa pemerintah bersikap tegas dalam hal ini. Pemblokiran meski terus
dilakukan terhadap situs-situs dengan konten negatif atau yang mengandung iklan
yang mengarahkan si pengunjung terhadap situs negatif tersebut. Di lain pihak,
para provider telekomonikasi diharapkan juga turut berperan serta dalam usaha
ini.
Terakhir, rusaknya generasi akibat
penyalahgunaan internet adalah ancaman bagi kita semua. Maka untuk mengatasinya
juga diperlukan kerjasama dari kita semua.
No comments:
Post a Comment